SMA Negeri 1 Kendahe Laksanakan IHT!! Kacabdin: ini harus terus berlanjut
SMA Negeri 1 Kendahe News Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdin) daerah Propinsi Sulawesi Utara, kabupaten kepulauan Sangihe, bapak Maxi Milianus Tielung, S.Pd saat memberikan materi. Dalam rangka perencanaan sekolah maka SMA Negeri 1 Kendahe, mengadakan rangkaian kegiatan In-House Training (IHT) pada, Sabtu (28/8) di ruang serbaguna SMA Negeri 1 Kendahe, belum lama ini. IHT dengan membahas strategi pembelajaran di masa pandemi Covid-19 tahun pelajaran 2021-2022 ini, dihadiri oleh empat pemateri yakni, kepala cabang dinas (Kacabdin) Maxi Milianus Tielung S.Pd, Kasie PSMA Cabdin Sangihe, Ruddy Rompas, SE, M.Pd, Pengawas Bina SMA N 1 Kendahe, Dra.Elvi Reane Barahama, Kasie GTK Cabdin Sangihe, Aleks Dalope, ST. Apa itu In-House Training? Dikutip dari https://ejurnal.uksw.edu, IHT merupakan program yang diselenggarakan di sekolah atau tempat lain menggunakan peralatan dan materi yang relevan dengan permasalahan yang dihadapi, tujuannya adalah untuk mengembangkan kompete...